Pages

Thursday, December 29, 2011

"SPECIAL FOR UNPAD (UNITY OF IPA 2)"

Ku tulis kata demi kata dari relung hati
Entah apa yang membuatku ingin melakukannya
Ini hanya seperti gerak reflek yang tak sadar ku lakukan
Mungkin ..
Karena aku begitu merindukan kalian
Memikirkan kalian terus menerus
Mengenang segalanya yang telah terjadi selama ini
Senyuman ..
Candaan ..
Tangisan ..
Semuanya masih terekam jelas di mata ini
Aku tak pernah sedikitpun untuk mencoba mengingatnya
Semua itu terjadi begitu saja di mata dan kepalaku
Seperti kembali terulang dalam hidupku

Tahukah kalian ..
Aku tak pernah merasa bahagia di Dunia baruku ini
Mungkin aku tersenyum dan tertawa disini
Ya …
Senyum dan tawa semu nan palsu
Disini ..
Aku merasa aku bukanlah diriku
Entah siapa diriku ini
Aku pun tak tahu
Tawaku tak pernah lepas
Senyumku ..
Rasanya tak ikhlas
Seringkali aku bertanya
Ada apa dengan diriku ini
Tapi semakin aku bertanya
Pada diriku sendiri ..
Aku merasa semakin bodoh
Dengan semua ini



Keramaian ..
Adalah tempatku untuk bersembunyi dari kesepian
Kesepian yang kian hari kian mendalam
Ku kira …
Ini hanya akan terjadi
Pada awal-awal waktu ..
Tapi .. ternyata ..
Aku salah

Dunia baruku
Hanya kurang lebih sama seperti disana
Bahkan mereka pengganti kalian
Sangat persis seperti kalian
Ada yang memetik gitarnya
Ada yang sibuk dengan tugas-tugas PR ataupun belajar
Ada yang bermain ..
Nonton Film …
Bahkan ..
“KOREA AND JAPAN FANS” …
Aku hanya duduk terdiam di tempatku
Di tengah Keramaian dan Canda Tawa mereka
Ya ..
Lagi-lagi aku hanya terdiam
Dimataku ..
Bukan mereka yang ku lihat
Tapi “KALIAN” ..

Aku tak tahu
Kapan aku bisa menerima semua ini dengan ikhlas
Bahkan ..
Sampai detik ini
Aku masih berharap
Ini semua hanyalah sebuah mimpi
Yang demikian ..
Aku ingin cepat-cepat bangun
Dari mimpi buruk ini

UNPAD (UNITY OF IPA 2) …
Izinkan aku ..
Untuk selalu menitipkan kalian
Dalam do’a tidurku
Untuk selalu bersama-sama
Merajut mimpi ..
Dan masa depan ..
Tertawa , Bercanda , dan Menangis bersama ..

Yang selalu merindukan Kalian ..
Begin Tiza Quintary :)


My Last Moment with UNPAD ::


0 komentar:

 
blog design by suckmylolly.com | Distributed by Deluxe Templates